Pengadilan Tinggi Padang adalah salah satu pengadilan berstatus A khusus. Wilayah hukumnya meliputi seluruh wilayah kota dan Kabupaten dalam Provinsi Sumatera Barat yang terdiri dari 16 (enam belas) Pengadilan Negeri.
Pengadilan Tinggi Sumatera Barat didirikan berdasarkan Undang-undang No.21 tahun 1965 tanggal 24 Nopember 1965 LN No. 101 tahun 1965 tentang pembentukan Pengadilan Tinggi di Bukittinggi dan perubahan Daerah Hukum Pengadilan Tinggi Medan yang wilayah hukumnya adalah semua Pengadilan Negeri pada daerah Tk. I Sumatera Barat dan Riau, diresmikan pada tanggal 20 Juli 1966 oleh Ketua Mahkamah Agung (Bapak Soerjadi, SH) bersamaan dengan pelantikan ketua dan Hakim anggota Pengadilan Tinggi (Bapak R. SANTOSO POEDJOSOEBROTO, SH sebagai Ketua, Bapak IMAM ANIS, SH dan Bapak SINJAR DT. MANGKUTO, SH sebagai hakim Anggota),
Pada awalnya berdirinya Pengadilan Tinggi Padang menempati sebahagian Kantor Dinas Pekerjaan Umum di Jl. Lambau Bukittinggi, kemudian berdasarkan surat keputusan Menteri Kehakiman RI tanggal 4 Maret 1968 No.J.B.I/I/23 tempat kedudukan Pengadilan Tinggi Padang dipindahkan dari Kota Bukittinggi ke Kota Padang, menempati bekas Kantor Gubernur Sumatera Barat di Jl. Nipah No. 1 Padang . Dan barulah pada tanggal 28 September 1972 Pengadilan Tinggi Padang menempati Gedung sendiri di Jl. Sudirman No. 54 Padang setelah diresmikan oleh Menteri kehakiman dan Ketua Mahkamah Agung yang di wakili oleh Hakim Agung ACHMAD SULAIMAN Glr. SUTAN SARIPADA OLOAN, SH. Pada tahun 1982 wilayah hukum Pengadilan Tinggi Padang mengalami perubahan dengan terbentuknya Pengadilan Tinggi Riau dan Pengadilan Negeri Sungai Penuh Kerinci masuk dalam wilayah hukum Pengadilan Tinggi Jambi.
Pengadilan Tinggi Padang secara administratif membawahi 16 (Enam Belas) Pengadilan Negeri, yaitu:
- Pengadilan Negeri Padang
- Pengadilan Negeri Pariaman
- Pengadilan Negeri Bukittinggi
- Pengadilan Negeri Lubuk Basung
- Pengadilan Negeri Pasaman Barat
- Pengadilan Negeri Lubuk Sikaping
- Pengadilan Negeri Padang Panjang
- Pengadilan Negeri Payakumbuh
- Pengadilan Negeri Tanjung Pati
- Pengadilan Negeri Batusangkar
- Pengadilan Negeri Painan
- Pengadilan Negeri Koto Baru
- Pengadilan Negeri Solok
- Pengadilan Negeri Sawahlunto
- Pengadilan Negeri Muaro
- Pengadilan Negeri Pulau Punjung
Sejak didirikan dan diresmikan pada tanggal 20 juli 1966 sampai sekarang Pengadilan Tinggi Padang telah dipimpin oleh, sebagai berikut :
No. | NAMA |
1 | R. SANTOSO POEDJOSOEBROTO, SH |
2 | MARTIAS IMAM RADJO MULANO, SH |
3 | ST. MANSUR MAHMUDY, SH |
4 | BASTIAN TAFAL, SH |
5 | FIRDAUS CHAIRAI, SH |
6 | DAWANIS SIRIN, SH |
7 | S.O. NAINGGOLAN, SH |
8 | MAHYOEDIN YACUB, SH |
9 | CHAERUDIN SIREGAR, SH |
10 | SOEHARTO, SH |
11 | R. SUNU WAHADI, SH |
12 | DARWIS HASAN TJANDRANEGARA, SH |
13 | SOEDIHARDJO, SH |
14 | SYAHRIAL THAHER, SH |
15 | KARDJONO, SH |
16 | DJOKO SARWOKO, SH |
17 | BAHAUDIN QAUDRY, SH |
18 | SOEPARNO, SH |
19 | SOFYAN BASID,SH |
20 | AMINUDDIN UMAR, SH |
21 | SUPARNO, SH |
22 | H. MUHAMMAD SALEH, SH, MH |
23 | SABIRIN JANAH, SH |
24 | H. ANASROEL HAROEN, SH. MH |
25 | H. HUSNI RIZAL, S.H. |
26 | Dr. Drs. H. PANUSUNAN HARAHAP, SH, MH |
27 | Dr. H. AMRIL, SH, M.Hum |
28 | Dr. RIDWAN RAMLI, S.H., M.H. |
29 | H. ADE KOMARUDIN, S.H., M.Hum |
1,065 total pengunjung